Soal Model AKM Sosiologi Kelas XI (Fase F) Bab 3. 2 Konflik Sosial (Kurikulum Merdeka)
Perhatikan teks berikut untuk menjawab soal nomor 1 dan 2.
Membangun Solidaritas Sesama Anak Bangsa
Kata perdamaian adalah kata yang mudah diucapkan, tetapi perlu upaya yang sungguh-sungguh dari semua pihak untuk mewujudkannya. Setiap anggota masyarakat harus memiliki perasaan damai dalam diri masing-masing, baik secara mental maupun spiritual, sehingga dirinya akan menjadi individu yang kuat.
Dalam kehidupan bermasyarakat, perdamaian adalah suatu kondisi yang ideal dan perlu partisipasi bersama. Contohnya, dalam menjaga keamanan lingkungan, perlu dilakukan siskamling yang melibatkan warga di lingkungan tersebut ataupun petugas keamanan yang ditunjuk. Perasaan aman dan damai hanya akan muncul apabila kita merasa tenang dan nyaman hidup di lingkungan kita.
Akhir-akhir ini di daerah perkotaan ada kecenderungan warga menyerahkan keamanannya pada perusahaan sekuriti yang menyediakan jasa tenaga keamanan, seperti di pabrik, perkantoran, pertokoan, dan juga perumahan. Segala sesuatu yang menyangkut keamanan diserahkan pada perusahaan sekuriti dengan imbalan sejumlah uang. Akibat dari kondisi tersebut adalah melemahnya rasa tanggung jawab masyarakat terhadap keamanan lingkungannya karena sudah dilimpahkan kepada pihak lain. Tingkat kerukunan warga juga menjadi lemah karena pola kehidupan yang saling membutuhkan dan tolong-menolong menjadi hilang dalam kehidupan bermasyarakat. Warga masyarakat menjadi individualistis meskipun mereka tinggal di lingkungan yang sama.
Pola hubungan demikian dapat mengikis budaya gotong royong bangsa Indonesia. Bangsa Indonesia telah membuktikan bahwa gotong royong merupakan salah satu faktor yang memungkinkan kita mengusir penjajah dari tanah air Indonesia. Bergotong royong dalam menghadapi berbagai masalah membuat tantangan, ancaman, dan gangguan yang dihadapi tidak terasa berat. Ingatlah pepatah "bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh". Secara sederhana, pepatah tersebut dapat diartikan bahwa kita akan kuat jika bersama-sama dan lemah jika hanya seorang diri.
Di dalam gotong royong, terdapat nilai-nilai kerja sama, persatuan, rela berkorban, tanggung jawab, saling menghargai, tolong-menolong, efisiensi, efektivitas, dan sosialisasi. Dengan menghidupkan gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat, harapan untuk dapat menyelesaikan berbagai masalah sosial dalam masyarakat menjadi lebih tinggi.
1. Tantangan besar bangsa Indonesia dalam menghadapi masalah yang berkaitan dengan persatuan dan kesatuan yang bersifat nonfisik adalah...
A. langkanya bahan dasar untuk kebutuhan industri
B. masuknya budaya asing di kalangan anak muda kita
C. kemajuan teknologi informasi melalui media massa
D. menipisnya sifat gotong royong di kalangan masyarakat kita
E. konflik dua negara yang mengganggu jalur distribusi pangan
2. Berdasarkan teks, pasangkanlah pertanyaan pada lajur kiri dengan jawaban pada lajur kanan 2. dengan cara menuliskan opsi pasangan yang tepat di dalam tanda kurung.
Lihat Juga:
Soal Model AKM Sosiologi Kelas XI (Fase F) Bab 3. 1 Konflik Sosial (Kurikulum Merdeka)
Soal Model AKM Sosiologi Kelas XI (Fase F) Bab 3. 3 Konflik Sosial (Kurikulum Merdeka)
Soal Model AKM Sosiologi Kelas XI (Fase F) Bab 3. 4 Konflik Sosial (Kurikulum Merdeka)
Materi Sosiologi SMA Kelas XI Bab 3: Konflik Sosial (Kurikulum Merdeka)
Post a Comment